Wednesday 3 November 2010

Pelebaran UKM (di bidang IT)

UKM, yang merupakan singkatan dari Usaha Kecil dan Menengah, saat ini sedang mengalami peningkatan. Sudah banyak orang yang mencari penghasilan dengan usaha ini. Contohnya saja usaha makanan seperti bakso, mie ayam, rumah makan padang sudah banyak sekali tersebar di sepanjang jalan. Namun, usaha seperti ini juga membutuhkan modal yang lumayan. Apalagi jika membutuhkan tempat untuk berjualan usaha tersebut.


Kebetulan tetangga saya juga melebarkan usaha kecil pembuatan tahu. Pada awalnya usaha pembuatan tahu ini dikerjakan di dalam rumahnya. Namun, seiring dengan meningkatnya penjualan tahu, beliau dapat membuat sebuah pabrik untuk memproduksikan tahunya. Omzet perhari bisa sampai 140 ribu dengan modal untuk pembelian bahan baku kacang kedelai 10kg, minyak tanah sebagai bahan bakar, dll sebesar 100 ribu. Jadi, bisa dikalikan jika pembuatan tahu sebanyak 20kg kacang kedelai maka omzet yang didapat adalah 280 ribu rupiah per hari.

Sekarang ini, perkembangan teknologi informatika meningkat dengan cepat. Banyak orang memanfaatkan peluang bisnis dengan teknologi ini. Dahulu ukm hanya bertempat di rumah, di pabrik dan sebagainya. Sekarang, banyak pengusaha yang menjual hasil ukm mereka dengan sistem online. Contohnya saja, ukm pembuatan tas, baju, sepatu sudah banyak websitenya. Jadi, kalau ingin memesan tas, baju, sepatu tidak perlu ke mall, tapi dengan kemajuan teknologi sekarang ini, kita hanya perlu akses ke websitenya dan lakukan pengorderan setelah itu tinggal duduk manis menanti orderan.

Ternyata, ukm bukan hanya di bidang konveksi, makanan. Ada juga ukm di bidang teknik informatika. Seperti pembuatan software (software house), pembuatan game, pembuatan artikel, web designer. Dan yang paling populer adalah ukm web designer namun yang lain tidak kalah. Tapi berhubung di indonesia gampang download software bajakan, game bajakan dan banyak crackannya, jd yg paling orisinil adalah web designer :p
cmiiw :D

kebetulan saya juga punya teman yang melebarkan sayap ukm di bidang IT ini, yaitu sebagai web designer. Menurut informasi, untuk 1 pembuatan web kisaran harganya adalah 2-40 juta. Modalnya hanya komputer dan otak saja lho. Jadi, bagi kalian yang ingin juga berbisnis di bidang IT, perkaya ilmu dan dalami yang kalian sukai di bidang IT. Cari banyak referensi, berkreatifitaslah, juallah karya yang orisinil, bukan bajakan. Intinya c berani dan eager to learn. :)

0 comments:

 

About me

My photo
just a simple girl, living in a lonely world -dont stop believing-

Friends